Yo~~~
Akhirnya bisa post lagi, walau liputannya telat. T.T
By the way, kemaren tanggal 24 mei 2014 kampus farmasi baru saja "berpesta" menyambut ulang tahunnya yang ke-16 lho, sebenernya ulang tahun kampus farmasi itu tanggal 14 mei, tapi karena satu dan lain hal, perayaannya diadain hari sabtu tanggal 24 itu.
Perayaannya seru banget. acara dimulai dengan pembukaan oleh 2 ornag MC yaitu Lucky Adzkia (Far "12) dan Nurrizky Safitri (Far "13). setelah itu penyampaian kata sambutan oleh Kepala Jurusan Farmasi PKJ 2, yaitu ibu Yusmaniar, M.Biomed, Apt. dan ketua pelaksana Triwilda (Far "12).
Keseruan acara sudah mulai terasa saat para hadirin mulai berdatangan. setelah mereka mengisi kertas registrasi mereka diperbolahkan ber-narsis, selfie, alay ria di photo boot yang telah disediakan panitia. bahkan panitia juga dengan senang hati memoto mereka. keseruan baru benar-benar mulai terasa saat acara pemotongan kue. "Eksekusi Kue" ini dilaksanakan oleh Kajur Farmasi. dilanjutkan dengan penerbangan kain ucapan selamat ulang tahun farmasi yang diikatkan pada seikat balon. diiringi tepuk tangan semua peserta balonpun terbang dan menghilang dari pandangan.
tidak sampai disitu saja. keseruan masih berlanjut dengan penampilan luar biasa dari kelompok tari saman Farmasi. tarian dibawakan oleh anggota kelompok tari angkatan 2013. mereka menari dengan semangat dan indah. semua peserta menikmati penampilan mereka.
selanjutnya ada penampilan dari 2 peserta lomba Stand Up Comedy, yaitu Reza (Far "13) dan utusan Jurusan Gizi, Vanyo. semua tertawa ngakak mendengar guyonan, cerita dan humor yang mereka sampaikan.
selain Lomba Stand Up Comedy, juga ada berbagai perlombaan lain. yaitu Lomba Tumpeng, Lomba Pharmacy Got Talent, yang telah diadakan audisinya sehari sebelumnya, lomba POSTING atau Poster Mading, dan lomba Movie Maker. untuk lomba Tumpeng, Movie Maker dan FGT, penilaian dilakukan oleh beberapa juri yang merupakan dosen-dosen farmasi. sedangkan lomba Stand Up Comedy dan POSTING pemenangnya ditentukan oleh voting para penonton.
selain perlombaan-perlombaan juga ada penampilan tiap angkatan. angkatan 2013 menampilakan "JOGET GAJE" untuk angkatan 2011 menampilkan penampilan Band yang dinamakan Capsicain-capsicain-an Band (Cabe-cabe-an Band - Capsicain latinnya cabe LOL) mereka membawakan 3 lagu. sedangkan untuk angkatan 2012 mereka tidak menampilkan apapun ( mungkin mereka malu :p)
untuk menambah seru suasana juga ada acara doorprize. dimana MC akan mengambil potongan tiket masuk para hadirin. nomor yang tertera pada tiket yang terambil berarti pemenangnya. untuk gelombang terdapat 10 orang pemenang (yang mayoritas anak farmasi lokal 1B -- jangan-jangan ada apa-apanya... :3 *JK)
Yang mendapat hadiah bukan cuma hadirin yang mahasiswa, dosenpun mendapat sesuatu. yaitu ibu Khairun Nida, M.Biomed, Apt mendapat penghargaan sebagai dosen terfavorite untuk tahun 2014 berdasarkan voting para mahasiswa Farmasi PKJ 2 tingkat 1 dan 2. (selamat bu.. :) )
hingga datang waktu zuhur, dimana semua kegiatan break sementara untuk ISOMA. saat inilah yang ditunggu-tunggu oleh banyak mahasiswa farmasi yang kelaparan. soalnya mereka diperbolehkan memakan ramai-ramai tumpeng yang diperlombakan sebelumnya.
Setelah semua segar lagi abis makan, acara dilanjutkan dengan penanyangan Movie Maker buatan anak-anak Farmasi yang diperlombakan. acara ini dilaksanakan di ruangan audit Farmasi PKJ 2. semua tertawa dengan segala "keanehan, kelucuan, dan keunikan" yang ditayangkan.
seakan itu tidak cukup, para hadirin dibuat tertawa lagi dengan penampilan dari 2 orang peserta Lomba Stand Up Comedy yang lain. yaitu perwakilan jurusan TEM, Rio. dan perwakilan farmasi yang lain Chandra a(Far "12)
pembagian Doorprize gelombang kedua un diadakan menyusul lomba Stand Up Comedy tadi.
selanjutnya pengumuman padan pemberian hadiah untuk para pemenang perlombaan-perlombaan pada Acara POKARI yang telah diadakan beberapa waktu lalu.
akhirnya acara ditutup dengan pembacaan doa.
SO.....HAPPY ANNIVERSARY FOR OUR CAMPUS PHARMACY... \ >_< /
moga-moga tambah jaya, menjadi kampus terbaik, dan bisa menghasilkan lulusan-lulusan yang bermutu...
terimakasih pada setiap hadirin, termasuk yang berasal dari jurusan lain yang telah menyempatkan diri menghadiri acara ini.
terima kasih juga pada kakak-kakak tingkat 3 yang walau mereka sibuk PKL, KTI dan sebagainya masih menyempatkan diri datang. (semoga KTI-nya makin lancar kakak... :3)
sekian liputan kali ini, tunggu liputan acara selanjutnya...^_^ /